Resmikan Proyek Fisik 2022, Mas Aji Harapkan Masyarakat Jadi Kontrol
Lidikinvestigasi,Pacitan-Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji) meresmikan Sejumlah proyek fisik tahun anggaran 2022 di Kecamatan Tegalombo. Tepatnya di SMPN 3 Tegalombo Desa Tahunan Baru, salah satu desa di ujung utara Kabupaten Pacitan yang berbatasan dengan Kabupaten Ponorogo.
“Kenapa saya memilih meresmikan proyek di Kecamatan Tegalombo dan bukan di kota, karena saya ingin masyarakat tahu dan bisa memanfaatkanya fasilitas tersebut,” kata Mas Aji, jumat (23/12/2022).
Menurut Mas Aji hal ini penting karena tanpa masyarakat tahu maka nilai manfaatnya bagi masyarakat menjadi kurang. Ini juga bisa menjadi kontrol masyarakat, karena dengan fisik yang semakin baik harapannya pelayanan juga bertambah baik.
“Apa yang dibangun saat ini mungkin masih jauh dari harapan. Untuk itu atas nama pemerintah kami mohon maaf belum bisa memberikan percepatan pembangunan karena keterbatasan,” katanya kembali.
Selain meresmikan hasil pekerjaan rehab ruang kelas SMPN 3 Tegalombo, Mas aji juga meresmikan rehab Puskesmas Tegalombo, pembangunan solar driyer untuk kelompok tani, rehab IGD dan pengadaan alat Kesehatan RSUD dr. Darsono serta pengadaan beberapa alat kesehatan bedah sentral. Dalam kesempatan itu juga diserahkan bantuan ambulan untuk Puskesmas Nawangan, Ketrowonojoyo dan Dinas Kesehatan. (Red*)